Tips Mengetik cepat

|
Berikut ini penulis sampaikan bagaimana mengetik cepat di dokument menggunakan MsWord. Office Writer, atau pada aplikasi lainnya.Tips ini sangat bermanfaat bagi Anda yg memang suka menulis/mengetik, atau memang sudah menjadi pekerjaan Anda sebagai seorang Typist.OK, tanpa perlu panjang lebar lagi berikut adalah tipsnya :

  1. Menggunakan Autocorrect pada MsWord, ini dapat mempermudah Anda menyelesaikan pengetikan lebih cepat. Anda dapat menyimpan singkatan-singkatan yang sering anda gunakan. Misalnya :
yg -> yang
mjd -> menjadi
tsb -> tersebut
dll -> dan lain-lain
caranya adalah sebagai berikut :
  • Bukalah MsWord
  • Tentukan bahasa pengetikan anda, dalam hal ini saya menggunakan bahasa indonesia. klik tools - language - set language.
  • kemudian pilih indonesian, dan klik OK.
  • untuk mengeset Auto Correct yang anda inginkan langkahnya adalah sebagai berikut : klik Tools - Autocorrect option.... setelah itu anda akan melihat dialog seperti pada gambar di bawah ini..
  • klik tab Autocorrect, pada kolom Replace masukan singkatan yang ingin anda tambahkan, dan pada kolom with masukan kepanjangannya.. kemudian klik Add, tambahkan sebanyak kata yang ingin anda singkat setelah selesai klik ok. autocorrect tersebut dapat anda tambah kapanpun sesuai kebutuhan dengan menggunakan langkah tersebut.


2. Gunakan teknik 10 jari, ini adalah hal dasar yang amat penting agar anda dapat mengetik dengan cepat. Bagi anda yang belum menguasai, berusahalah dengan cara membiasakan diri anda mengetik dengan 10 jari, caranya :
  • Letakkan jari anda di atas keyboard, tanpa menekannya (hanya meletakkan terlebih dahulu)
  • Posisikan telunjuk kanan anda pada huruf "J", Sedangkan telunjuk kiri letakkan pada huruf "F". Kalau anda merasakan, huruf tersebut mempunyai ciri khusus yakni terdapat benjolan/bentolan atau apalah tergantung apa orang menyebutnya. Tonjolan tersebut berfungsi agar kita dapat merasakannya tanpa perlu melihatnya.
  • Setelah kedua jari telunjuk sudah ada pada "Rumahnya", posisikan kembali jari yang lain mengikuti posisi jari telunjuk anda yakni jari tengah kiri pada huruf "D". kelingking "S", dan jari manis pada huruf "A". begitu juga untuk jari sebelah kanan, huruf "K" pada jari tenagah, jari kelingking di "L" dan jari manis di ":", selanjutnya huruf yang lain mengikuti dg jarak jari terdekat.
  • Anda juga dapat berlatih kemampuan mengetik anda dengan menggunakan software-software typist seperti Rapid Typing, Stamina Typing dan lain-lain bisa dicari dengan googling...
Demikian dulu tips ini, semoga bermanfaat. Satu hal lagi, tips ini hanya untuk newbie seperti saya, bagi yang sudah berkelas expert alias sudah ahli/mahir, silahkan kirimkan kritik dan sarannya untuk menambahkan.
mohon maaf bila ada kesalahan baik dari segi bahasa maupun tulisan.. ^_^
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Isi Komentarnya disini ya...

>